Cara mendaftar sebagai Publisher Google Adsense |
carauntukblog.blogspot.com - Cara mendaftar sebagai Publisher Google Adsense melalui blogger sekaligus cara memunculkan menu Penghasilan google adsense. Selain cara untuk daftar menjadi publisher Google Adsense melalui Youtube.com, kita juga dapat dengan mudah mendaftar menjadi publisher Google Adsense melalui blog yang telah kita buat. Terutama blog yang sudah kital kenal secara luas akan servisnya yang memang begitu memanjakan semua orang yang menggunakannya, yaitu blogspot.com. Saat ini untuk menjadi blogger dengan blogspot.com sangatlah begitu mudah. Dengan mudahnya kita akan dapat saling mengintegrasikan akun gmail kita dengan blogspot.com dan Youtube.com, karena kedua servis tersebut telah diakuisisi oleh pihak Google, sang mesin pencari raksasa di internet sampai saat ini. Google.com menjadi search engine nomor satu dunia dan terus bertahan menjadi yang nomor satu untuk memanjakan para penggunanya.
Urutan tutorial cara mendaftar sebagai Publisher Google Adsense melalui blogger sekaligus cara memunculkan menu Penghasilan google adsense dalam gambar adalah dari yang paling atas ke gambar paling bawah.
Urutan tutorial cara mendaftar sebagai Publisher Google Adsense melalui blogger sekaligus cara memunculkan menu Penghasilan google adsense dalam gambar adalah dari yang paling atas ke gambar paling bawah.
cara memunculkan menu Penghasilan google adsense |
Kembali ke cara mendaftar sebagai Publisher Google Adsense melalui blogger sekaligus cara memunculkan menu Penghasilan google adsense pada dashboard blog kita. Tentunya bagi orang yang baru saja terjun menjadi blogger, hal ini akan menjadi perhatian utama jika mereka itu ingin mendapatkan penghasilan dari blog yang mereka buat tersebut. Menurut pengalaman saya, semula saya membuat blog dalam bahasa Inggris. Semua konten memang saya buat dalam bahasa Inggris. Itu karena target yang saya bidik adalah pasar di luar negri. Karena sudah menjadi rahasia umum kalau mendapatkan penghasilan dari blog yang berbahasa Inggris itu lebih baik dari blog yang berbahasa lokal, tentunya harus seimbang dengan jumlah visitor. Di sini visitor harus banyak. Kalau dalam blog yang berbahasa Inggris, menu untuk earning adsense dari Google Adsense memang sudah otomatis ada dalam menu di dashboard blog kita.
Cara mendaftar sebagai Publisher Google Adsense |
Beberapa bulan lalu saya membuat blog dengan bahasa lokal negara saya. Sampai enam bulan ini memang jumlah visitor sudah mengalami kenaikan yang baik. Bisa dikatakan blog yang baru saya buat ini jumlah visitornya jauh lebih banyak daripada blog berbahasa Inggris yang telah saya buat 4 tahun lalu. Namun belum saya enable untuk menu earning google adsense. Saya masih menunggu moment yang baik dan tepat nanti untuk mengaktifkan menu earning google adsense tersebut.
Iseng saya mencoba untuk mengaktifkan menu earning adsense dalam blog. Tetapi setelah saya perhatikan, menu penghasilan Adsense tidak muncul. Terus saya kembali login dalam blog saya yang berbahasa Inggris tadi. Saya cari perbedaan di antara kedua blog saya tersebut pada menunya dan settingnya. Alhasil, ternyata salah satu perbedaan adalah terletak dalam setting pemformatan bahasanya.
Tidak lama kemudian saya mencoba untuk kembali mencari cara mendaftar sebagai Publisher Google Adsense melalui blogger sekaligus cara memunculkan menu Penghasilan google adsense. Terus saya ubah setting pada pemformatan bahasa saya jadikan dengan bahasa Inggris-Amerika. Di sini blog yang saya ubah setting tadi adalah blog saya yang semua kontennya menggunakan bahasa Indonesia. Selanjutnya saya mencoba untuk reload dashboad akun blog saya yang berbahasa Indonesia tadi. Ternyata menu penghasilan adsense sudah muncul.
Artikel di atas adalah sedikit tips tentang cara mendaftar sebagai Publisher Google Adsense melalui blogger sekaligus cara memunculkan menu Penghasilan google adsense dengan mudah dan cepat. Ini saya tulis berdasarkan pengalaman pribadi saya. Untuk tombol "mendaftar adsense", jika memang masih diblok oleg blogger, itu berarti blog Anda belum memenuhi syarat untuk dapat dipasangi iklan dari Google Adsense. Salah satu yang mempengaruhi adalah jumlah unik visitor yang sudah ada dalam blog Anda. Jadi walaupun sudah ada menu Penghasilan adsense, belum tentu langsung dapat di setujui oleh pihak Google adsense. Pihak google adsense tentunya juga akan mereview terlebih dahulu tentang blog Anda, terutama mengenai konten dan visitor. Terimaksih telah mau membaca blog saya ini. Silahkan Like dan Share fanpage kami.