carauntukblog.blogspot.com - Cara Untuk Memperkuat Sinyal Wifi Pada Laptop : Internet Gratis @wifi.id 2014/2015. Beberapa artikel yang menjadi trending topik pada blog carauntukblog.blogspot.com ini sudah membahas mengenai cara untuk dapat menggunakan internet gratis dengan username dan password @wifi.id. Untuk lebih jelasnya silahkan buka kembali artikel tersebut dengan search pada kolom pojok atas dengan kata kunci username dan password wifi id atau sebaliknya. Ketika saya membuat artikel tersebut, di rumah saya telah menangkap sinyal dari @wifi.id, IndiSchool@wifi.id, dan flashzone-seamless yang merupakan produk dari Telkom Speedy. Ketika itu sinyal yang tertangkap laptop saya masih stabil dan menunjukkan full pinbar. Paling cuma berkurang satu atau dua dari keadaan full pinbar. Tapi beberapa pekan ini ternyata sinyal yang tertangkap tidaklah stabil seperti dahulu. Hanya satu atau dua pinbar saja dan itupun juga tidak stabil sekali alias muncul, hilang, hilang, muncul, dan seterusnya. Bahkan terkadang hilangnya lama dan tidak muncul-muncul kembali sampai beberapa hari.
Saat saya menulis artikel ini, bahkan jaringan wifi id masih error hampir 2 minggu ini (saya curiga, ini kemungkinan ulah oknum nakal oleh petugas yang memasang wifi id tersebut, misalnya dengan pencurian bandwith). Dan baru saja saya juga telepon kembali kantornya dan menjelaskan tentang error yang terjadi tersebut. Katanya akan di cek oleh salah satu atau salah dua petugas mereka dan akan ke sini sore ini, kita lihat saja nanti ! Rugi kan kalau kita sudah berlangganan dan membayar, tapi koneksi jaringan error terus. Untuk itu saya protes dengan keadaan jaringan internet yang seperti itu.
Kembali lagi ke poin utama, yaitu tentang cara untuk memperkuat sinyal wifi pada laptop kita. Karena beberapa masalah tersebut di atas, saya berinisiatif untuk dapat memperkuat sinyal wifi di laptop itu bagaimana. Dan akhirnya setelah saya browsing beberapa kali menggunakan koneksi modem yang lemot sekali, saya mendapatkan beberapa jalan keluar. Salah satunya adalah dengan menggunakan alat wifi adapter. Paket pembelian wifi adapter terdapat CD tutorial dan driver, Manual, USB Cable, Antena, adapter, box, dan jangan lupa minta nota garansi, untuk jaga-jaga saja jika terjadi kerusakan semasa waktu garansi. Wifi adapter yang saya beli di Semarang di toko aksesoris komputer N**iri Tembalang seharga Rp140.000,00. Semula saya diperlihatkan wifi adapter yang seharga Rp75.000,00 yang berbentuk seperti USB bluetooth kecil. Tapi saya memilih yang agak kuat dan mempunyai antena saja. Yang saya herankan, semua petugasnya tidak tahu alat itu seperti apa dan fungsinya apa, kurang profesional kan mereka kawan ? Mereka lalu berdalih, itu merupakan barang baru dan mereka belum tahu. Padahal di tempat lain yang namanya wifi adapter itu sudah banyak dari dulu.
Jangan keliru !! wifi adapter / reciever dengan wifi repeater itu sudah berbeda. Fungsi dari wifi adapter adalah untuk menangkap sinyal wifi dan memperkuatnya untuk di share kembali. Sehingga sinyal wifi yang tertangkap pada laptop kita yang semula sedikit akan menjadi lebih baik atau bertambah kuat. Sedangkan wifi repeater adalah alat untuk menyebarluaskan jaringan wifi. Alat ini fungsinya sama dengan Acces Point (APN) dan Router.
Dengan begitu kita sudah bertambah sedikit ilmunya tentang wifi adapter, wifi repeater, APN, dan router. Untuk itu saya akan mencoba memberikan tutorial installasi wifi adapter pada Anda semua dengan menggunakan beberapa petunjuk berupa gambar di bawah. Berikut adalah cara installasi wifi adapter untuk memperkuat sinyal wifi pada laptop.
Rangkai antena, adapter, dan kabel USB sesuai tempatnya. Poin pertama yaitu silahkan masukkan CD driver dalam paket pembelian tadi pada disk drive Anda, serta colokkan USB pada laptop(di ujung USB lainnya telah siap dicolokkan pada wifi adapter yang sudah ada antenanya). Dan akan muncul jendela kecil, auto play, seperti gambar di bawah.
Cara Untuk Memperkuat Sinyal Wifi Pada Laptop |
Cara Untuk Memperkuat Sinyal Wifi Pada Laptop : Internet Gratis @wifi.id 2014/2015 |
Silahkan klik Run Tenda.exe seperti penampakan gambar di atas dan tunggu hingga muncul jendela baru warna kuning seperti berikut ini.
Cara Untuk Memperkuat Sinyal Wifi Pada Laptop : Internet Gratis @wifi.id 2014/2015 |
Gambar di atas merupakan tampilan selamat datang. Dalam bahasa Indonesia-nya kemungkinan artinya seperti ini, "Selamat Datang, Terimakasih untuk pembelian wireless adapter dari Tenda. Petunjuk cara setting-nya akan menuntunmu untuk dapat meng-instal adapter dengan cepat dan mudah. Tolong juga perhatikan dan baca petunjuk penggunaannya dalam CD untuk mendapatkan informasi lainnya".
Pada contoh gambar di atas silahkan klik RUN, dan tunggu beberapa saat hingga muncul jendela baru seperti nampak gambar di bawah ini. Atau juga Anda dapat membuka terlebih dahulu untuk petunjuk penggunaan manualnya dengan klik USER GUIDE.
Cara Untuk Memperkuat Sinyal Wifi Pada Laptop : Internet Gratis @wifi.id 2014/2015 |
Pada seperti contoh gambar di atas, silahkan centang dulu "I accept the terms of the license agreement", ini adalah halaman persetujuan. Tidak usah dibaca sampai selesai, langsung centang saja. Atau mungkin Anda mempunyai banyak waktu, silahkan dibaca sampai habis. Klik Next.
Cara Untuk Memperkuat Sinyal Wifi Pada Laptop : Internet Gratis @wifi.id 2014/2015 |
Akan muncul jendela baru Setup Type. Di sini kita disarankan untuk memilih paket installasi-nya, yang lengkap atau tidak dengan Utility-nya. Kalau saya pilih saja yang "Install driver only", biar tidak memenuhi memory laptop saya serta tidak memenuhi shortcut di monitor laptop saya. Silahkan centang pilihan Anda dan klik Next.
Cara Untuk Memperkuat Sinyal Wifi Pada Laptop : Internet Gratis @wifi.id 2014/2015 |
Muncul kembali jendela baru "Ready to Install the Program" seperti penampakan di atas. Silahkan klik Install.
Cara Untuk Memperkuat Sinyal Wifi Pada Laptop : Internet Gratis @wifi.id 2014/2015 |
Setelah Anda klik Install tadi, maka akan muncul jendela baru "Setup Status". Ini merupakan proses installasi sedang berlangsung, biarkan saja hingga selesai dan muncul jendela baru seperti di bawah.
Pada jendela baru "InstallShield Wizard Complete", kita disarankan untuk restart ulang komputer kita atau restart nanti. Dan lihat pada status pinbar wifi Anda, pasti sudah berubah menjadi dua seperti contoh di bawah ini. Kalau saya pilih dan centang yang "Yes, I want to restart my computer now", pilihan ada di tangan Anda kawan.
Setelah selesai installasi dan restart ulang laptop saya, saya mencoba untuk melihat dan cek pada tanda wifi saya. Dan ternyata memang beda penampakannya daripada sebelum saya install wireless adapter tadi, penampakan yaitu akan ada dua koneksi dengan satu nama. Dan yang kita pakai untuk koneksi adalah yang seperti pada gambar di bawah ini.
Cara Untuk Memperkuat Sinyal Wifi Pada Laptop : Internet Gratis @wifi.id 2014/2015 |
Note :
Semula jumlah pinbar pada laptop saya memang tidak stabil tapi setelah saya install wireless adapter ini tetap mengalami sedikit perubahan, yaitu ketika saya koneksikan, dapat langsung konek. Dan hari berikutnya jumlah pinbar pada status wifi di komputer saya bertambah banyak. Untuk dijadikan catatan saja, Tenda Wireless Adapter atau wifi adapter lainnya mempunyai fungsi utama yaitu untuk memperkuat sinyal wifi, bukan untuk menambah jumlah pinbar tanda wifi. Percuma kan kalau wifi kita sinyalnya full tapi buat browsing selalu error terus. Tapi Alhamdulillah, setelah saya intallasi dan memakai wireless adapter ini, sinyal yang tertangkap pada laptop saya hanya satu. Walaupun hanya memperlihatkan satu pinbar wifi, tapi ketika saya browsing ternyata kecepatannya stabil dan mantapppsss.
Ingat kawan !! wireless adapter atau wifi adapter ini bukan alat untuk memperbanyak jumlah pinbar wifi saja, tapi yang menjadi fungsi utama dari wireless adapter adalah untuk menguatkan koneksi jaringan serta sinyal wifi pada komputer. Sehingga akan kita dapatkan koneksi yang stabil walupun kita komputer kita hanya dapat menangkap sedikit sinyal wifi.
Selesai. Artikel di atas artikel tentang salah satu cara untuk dapat memperkuat sinyal wifi di laptop atau komputer PC yang sudah ada wifi reciever-nya atau apalah istilah lainnya. Artikel tentang Cara Untuk Memperkuat Sinyal Wifi Pada Laptop : Internet Gratis @wifi.id 2014/2015 ini merupakan berdasarkan pengalaman pribadi saya sebagai admin blog carauntukblog.blogspot.com. Jika Anda masih mengalami kendala dalam installasi Tenda wireless adapter atau Tenda wifi adapter, silahkan inbox saya atau ajukan pertanyaan Anda melalui komentar yang baik dan santun pada kolom komentar G+ yang telah tersedia di bawah. Alangkah bijaksana jika Anda juga berkenan untuk like dan share artikel saya ini. Terimakasih.